Jika Anda ingin mengetahui faktor yang mempengaruhi kebutuhan manusia, Anda harus membaca artikel ini dengan seksama agar bisa mendapatkan informasinya secara lengkap.

Untuk dapat bertahan hidup di dunia, manusia harus memenuhi beberapa kebutuhannya agar terus bisa melakukan berbagai aktifitas sehari-hari secara lancar. Meskipun demikian setiap manusia memiliki kebutuhan yang berbeda-beda. Lalu apa saja faktor yang mempengaruhi kebutuhan manusia?

Faktor-faktor yang mempengaruhi kebutuhan manusia sangatlah banyak. Pada artikel ini, Kami telah merangkumkan beberapa faktor tersebut secara ringkas, padat dan jelas. Yuk simak hingga akhir dan bacah ulasa berikut dengn seksama.

Berbagai Faktor Yang Mempengaruhi Kebutuhan Manusia

Pada kdratnya semua manusia itu adalah sama, namun dalam dunia ini, setiap manusia memiliki kebutuhannya masing-masing yang berbeda dengan manusia yang lainnya. Mengapa demikian? Berikut ini adalah faktor-faktor yang mempengaruhinya.

1. Faktor Profesi

Di dunia ini, manusia harus bekerja untuk dapat memenuhi kebutuhannya. Misalnya dengan menjadi guru atau petani sudah dapat memenuhi kebutuhan hidupnya. Akan tetapi kebutuhan dari kedua profesi ini tentu saja sangatlah berbeda.

Guru akan membutuhkan peralatan tulis seperti buku, pulpen, penggaris, laptop, papan tulis dan lain sebagainya. Sedangkan petani membutuhkan peralatan tani seperti cangkul, padi, lahan, caping, alat semprot dan lain sebagainya.

2. Faktor Pendapatan

Dari segi pendapatan, kebutuhan manusia akan semakin berbeda. Sebab, orang yang memiliki pendapatan lebih tinggi cenderung akan memilih barang-barang yang lebih banyak dan lebih berharga dibandingkan dengan orang yang memiliki pendapatan rendah.

Orang yang memiliki pendapatan pas-pasan cenderung hanya akan memenuhi kebutuhan primer nya saja dan tentu dengan harga yang relative lebih murah. Sebab hasil pendapatnnya tidak akan cukup untuk membeli barang-barang sekunder maupun tersier.

3. Faktor Jenis Kelamin

Salah satu faktor yang mempengaruhi kebutuhan manusia dapat dilihat dari jenis kelaminnya. Kebutuhan antara laki-laki dan perempuan sangatlah berbeda. Kebutuhan perempuan biasanya lebih banyak dibandingkan kebutuhan laki-laki.

Perempuan cenderung terlihat lebih ribet dan laki-laki cenderung terlihat lebih sederhana. Dari segi make up sudah dapat dilihat perbedaan kebutuhan di antara keduanya. Biasanya laki-laki hanya menggunakan sabun cuci muka saja. Namum perempuan harus menggunakan lipstick dan lain sebagainya.

4. Faktor Hobi

Hobi memiliki peranan yang cukup penting dalam mempengaruhi kebutuhan manusia. Hobi merupakan salah satu kegemaran yang apabila tidak terpenuhi dapat memberikan dampak yang kuran bagus bagi pikiran dan kesenangan hati.

Faktor Yang Mempengaruhi Kebutuhan Manusia

Misalnya orang yang hobi memancing, tetapi alat pancingnya rusak, maka akan segera membeli lagi yang baru. Demikian pula apabila orang yang memiliki hobi badminton namum raketnya rusak, maka raket tersebut akan diganti secepat mungkin agar hobinya bisa tersalurkan dengan baik.

5. Faktor Kondisi Alam

Orang yang tinggal di daerah pegunungan dan orang yang tinggal di daerah perkotaan akan memilik kebutuhan yang sangat berlawanan. Selain itu, gaya hidup orang yang tinggal di daerah pegunungan biasanya memiliki gaya hidup yang lebih sederhana dibandingkan dengan orang yang tinggal di kota.

Orang pegunungan biasanya membutuhkan selimut yang lebih tebal dan memenuhi kebutuhannya dari hasil perkebunannya. Sedangkan orang kota cenderung lebih suka berbelanja baju tipis dan lebih konsumtif untuk pergi ke supermarket, tempat hiburan, berwisata dan lain sebagainya.

Perbedaan merupakan salah satu hal yang membuat hidup menjadi lebih berwarna. Oleh karena itu, hargailah perbedaan dan saling menghormati satu sama lain. Semoga informasi mengenai faktor yang mempengaruhi kebutuhan manusia yang telah diulas di atas dapat bermanfaat untuk Anda dan membuat Kita menjadi lebih sadar tentang arti sebuah kehidupan.